Anies Baswedan Ambil Langkah Ekstrem: Kami Ingin Anda Selamat!

Anies Baswedan Ambil Langkah Ekstrem: Kami Ingin Anda Selamat! - GenPI.co
Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan. Foto: JPNN.com

GenPI.co - Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan akan melakukan penertiban secara lebih ekstrem. 

Pasalnya, Anies tidak ingin ada warganya yang meninggal karena covid-19.

Oleh sebab itu dia akan benar-benar keras menindak orang yang melanggar.

BACA JUGA:  Indonesia Tambah Jenis Vaksin Covid-19

Termasuk orang yang bersepeda, Anies menyebut akan menggotong bersama kendaraan pribadinya.

“Kita ingin anda selamat, ini bukan pembatasan untuk membatasi dan mengosongkan Jakarta, bukan. Ini adalah pembatasan untuk menyelamatkan seluruh warga Jakarta,” ujar Anies Baswedan di Polda Metro Jaya, Jumat (2/7).

BACA JUGA:  Pak Jokowi, Tolong Evaluasi Menko Luhut Binsar Pandjaitan!

Anies juga menyebut program yang telah disahkan bersama dalam rapat koordinai ini disebut dengan program penyelamatan.

“Karena itu, taati, ikuti. Karena ini demi keselamatan kita semua. Bukan demi lenggangnya Jakarta, tapi demi keselamatan semua, ambil sikap bertanggung jawab,” tuturnya.

BACA JUGA:  Puan Minta Pemerintah Berikan Bantuan Selama PPKM Darurat

Dirinya juga mengimbau seluruh warga DKI Jakarta agar memiliki sikap bertanggung Jawab dengan cara mengurangi kegiatan di luar dan tetap tinggal di rumah.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya