Malaysia akan Kirim Balik Sampah dari Negara Lain!

Malaysia akan Kirim Balik Sampah dari Negara Lain! - GenPI.co
Pemerintah Malaysia bersikap tegas, akan mengembalikan sampah yang diimpor dari negara lain (foto: malaymail.com)

GenPI.co— Melalui Menteri Menteri Energi, Teknologi & Perubahan Iklim Malaysia, Yeo Bee Yin, pemerintah Malaysia bersikap tegas akan mengembalikan sampah yang diimpor dari negara lain.

Berdasarkan data yang dihimpun oleh berbagai sumber, Yeo Bee Yin, akan mengirimkan kembali 3.300 ton sampah plastik di kontainer dari negara maju. Selain itu pemerintah Malaysia akan menutup 150 pabrik daur ulang yang tak memiliki izin.

Baca juga:

Qantas Airways Jadi Maskapai Pertama Penerbangan Bebas Sampah

Pengelolaan Sampah di Surabaya Jadi Rujukan Asean

"Siapapun yang kirim sampahnya ke Malaysia, kami akan kirimkan sampahnya kembali. Kami akan lawan! Walaupun Malaysia negara kecil kami tidak bisa diintimidasi negara-negara maju," kata Yeo Bee Yin terkait bisnis ilegal sampah impor yang masuk Malaysia dalam konferensi pers usai melakukan sidak beberapa kontainer, 

Hingga kini, otoritas Malaysia telah menemukan sampah dalam konteiner dari negara maju diantaranya dari Kanada, beberapa negara Eropa, Amerika Utara dan sampah dari Australia.

“Negara mana pun yang mengirim sampah ke Malaysia berupa sampah elektronik dan plastik, pemerintah Malaysia akan melawan dengan mengembalikan sampah tersebut ke negara asal. Karena meski negara kami [Malaysia] adalah negara kecil, tak terima bila diremehkan atau di-bully oleh negara maju,” kata Yeo Bee Yin.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya