Menpar Arif Pukau Kids Jaman Now

Menpar Arif Pukau Kids Jaman Now - GenPI.co
Menpar Arief Yahya menjadi pembicara dalam talkshow WeTheYouth.

Menteri Pariwisata Arief Yahya sukses memukau anak muda jaman now di talkshow “Youth x Public Figure, di Epicentrum XXI, Jakarta, Jumat (29/6) malam. Bagaimana tidak, ilmu-ilmu yang dibagikan Menpar adalah solusi yang out of box. Cara penyajian yang santai membuat peserta yang semuanya generasi muda itu bisa menyerap seluruh konten. Semua Antusias mendengarkan paparan Pak Menpar

Menpar memulai sharing pengetahuannya dengan bicara soal terobosan yang dilakukan oleh Kemenpar. Hal adalah dengan melibatkan anak muda dalam program strategis pariwisata. “Kita punya  destinasi digital dan nomandic tourism. Dua program ini sebagai strategi untuk merebut wisman yang tahun ini ditargetkan 17 juta wisman dan 20 juta wisman pada 2019. Sekarang saya challenge kalian untuk ikut membuatnya," ujarnya.

Menpar Arief Yahya mengatakan, destinasi digital adalah destinasi yang populer di dunia maya, viral di media sosial, dan hits di Instagram.

"Generasi milenial, atau lebih populer disebut ‘Kids Zaman Now’, sering menyebut diferensiasi produk destinasi baru ini dengan istilah “instagrammable’," katanya.

Sementara nomadic tourism, kata Menpar Arief, sebagai solusi dalam mengatasi keterbasan unsur 3 A (atraksi, amenitas, dan aksesibilitas). Khususnya untuk sarana amenitas atau akomodasi yang sifatnya bisa dipindah-pindah dan bentuknya bermacam-macam seperti glamp camp, home pod, dan caravan.

Sedangkan aksesibilitasnya adalah sea plane dengan mudah membawa wisatawan dari pulau ke pulau di Indonesia jumlah mencapai 17 ribu lebih.

“Target Kemenpar adalah membangun 100 pasar digital di 34 provinsi dan 10 nomadic tourism (glamp camp, home pod, dan caravan) di destinasi unggulan,” jelasnya.

Acara talkshow ‘Youth x Public Figure Vol. 4’ ini merupakan hasil sinergi antara Generasi Pesona Indonesia (GenPI) dengan We The Youth. Yaitu wadah anak muda berpendapat, bertukar pikiran, dan berdialog melalui berbagai platform kekinian yang relevan.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya