Faldo Maldini Bongkar Filosofi Warna Pesawat Kepresidenan

Faldo Maldini Bongkar Filosofi Warna Pesawat Kepresidenan - GenPI.co
Pesawat Kepresidenan RI. Foto: Dok. @alvinlie21

GenPI.co - Staf Khusus Menteri Sekretariat Negara (Mensesneg) Faldo Maldini membeberkan filosofi di balik warna baru pesawat Kepresidenan. Menurutnya, warna yang dominan merah dan putih merupakan identitas Indonesia.

Sebagaimana diketahui, pesawat Kepresidenan Indonesia sebelumnya berwarna putih dan biru.

"Warna merah putih itu pemersatu kita. Bukan warna merah, putih, atau warna lainnya," katanya kepada GenPI.co, Selasa (3/8).

BACA JUGA:  Soal Cat Merah Putih Pesawat Kepresidenan, Jawaban Istana...

Menurutnya, dalam momen ini, butuh banyak simbol pemersatu sebagai penyemangat.

Untuk itu, dia harap soal warna ini jangan bawa-bawa politik.

BACA JUGA:  Alvin Lie Respons Isu Pesawat Kepresidenan Ganti Cat, Isinya...

"Kami ingin melihat warna keganggaan itu di atas langit dunia. Yang lama memang sudah waktunya untuk diganti. Kami berharap tidak dipolitisir," jelasnya.

Dia menjelaskan, istilah biru kamuflase itu ada sejak abad ke-4 dalam catatan perperangan untuk melakukan pengintaian.

BACA JUGA:  Kontroversi Rencana Pengecatan Pesawat Presiden Kala Pandemi

Terbukti berhasil. Kalau pesawat tempur, biasanya kebanyakan warna bawahnya terang.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya