Ratusan Personel Dikerahkan Kawal Ganjil Genap Jalur Puncak

Ratusan Personel Dikerahkan Kawal Ganjil Genap Jalur Puncak - GenPI.co
Kapolres Bogor AKBP Harun saat operasi penyekatan kendaraan di Simpang Gadog, Ciawi, Kabupaten Bogor, Jawa Barat. (FOTO: ANTARA/M Fikri Setiawan)

GenPI.co - Sebanyak 300 personel gabungan untuk mengawal sistem ganjil genap di Jalur Puncak, Cisarua dan Kawasan Sentul mulai Jumat (3/9).

Kepala Satpol PP Kabupaten Bogor Agus Ridhallah mengatakan pelaksaan sistem ganjil genap ini akan dimulai setelah salat Jumat.

“Dengan estimasi 300 personel gabungan," katanya di kantornya, Cibinong, Bogor, Kamis (2/9).

Adapun personel gabungan itu terdiri dari anggota Satpol PP, Dinas Perhubungan, Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD), serta TNI-Polri.

Ratusan personel gabungan tersebut disebar ke beberapa titik pos pemeriksaan kendaraan saat penerapan uji coba ganjil genap yang berlangsung selama dua kali akhir pekan.

Kapolres Bogor AKBP Harun mengungkapkan setidaknya ada tujuh lokasi pemeriksaan kendaraan pada pelaksanaan uji coba sistem ganjil genap.

Tujuh lokasi itu di antaranya pintu Tol Ciawi, Simpang Gadog, Rainbow Hills, pos penutupan arus Cibanon, pos penutupan arus Bendungan, dan dua lokasi di Kawasan Sentul.

Pada uji coba ganjil genap tersebut, setiap kendaraan pribadi yang plat nomornya tidak sesuai angka genap atau ganjil pada tanggal itu akan diputar balik arah.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya