Kostum Berbagai Daerah Tampil di Festival Pengantin Nusantara

Kostum Berbagai Daerah Tampil di Festival Pengantin Nusantara - GenPI.co
Salah satu peserta acara Festival Pegantin Nusantara 2019. (Foto: Choliq Ridha)

GenPI.co - Masyakakat tumpah ruah di jalan utama Desa Karetan, Purwoharjo, Kabupaten Banyuwangi, Minggu (7/7) petang. Mereka yang berasal  dari berbagai daerah sekitar ini terlihat  antusias menyaksikan gelaran Festival Pengantin Nusantara 2019. Puluhan pasang model berlenggek-lenggok mengenakan pakaian pengantin berbagai gaya.  

Festival Pengantin Nusantara 2019  menjadi rangkaian perayaan  Hari jadi Banyuwangi (Harjaba) ke 248. Tujuannya untuk memperkenalkan riasan dan kostum penganten dari berbagai daerah kepada masyarakat. 

Cicik Suyanto, salah satu panitia acara mengatakan, pawai ini diikuti oleh 25 pasang ‘pengantin’ yang hadir dari berbagai sanggar. Setiap sanggar yang menjadi peserta memiliki tema tersendiri. 

“Mereka dibebaskan memilih tema riasan dari berbagai daerah. Seperti riasan khas Solo, Yogyakarta, Sunda, Bali dan riasan dengan tema Muslim,” ujar Cicik di sela-sela acara berlangsung. 

Baca juga:

Lomba Sketsa Bangunan Cagar Budaya Dibanjiri Peserta 

Puluhan Peselancar Beradu di Atas Ombak di Pulau Merah Banyuwangi 

Banyuwangi Etno Carnaval 2019 Gunakan Standar Internasional 

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya