Asyik, Ada Musik Gambus di Pasar Tahura

Asyik, Ada Musik Gambus di Pasar Tahura - GenPI.co
Musik Gambus di Pasar Tahura, Lampung.

Guys, pernah denger Gambus? Itu adalah salah satu alat musik yang berasal dari Provinsi Lampung. Alat musik gambus terbuat dari kayu lemasa, karena masyarakat Lampung menganggap bahwa kayu tersebut awet dan menghasilkan suara yang baik.

Ide terciptanya alat musik gambus ini karena pengaruh bangsa Arab melalui Kerajaan Banten bersamaan dengan penyebaran Agama Islam sekitar abad ke-16. Masyarakat Lampung khususnya masyarakat yang beradat Saibatin (masyarakat yang berdialek api) membuat alat musik serupa. Sejak itu alat musik gambus tumbuh dan berkembang sehingga menjadi alat musik tradisional di daerah Lampung.

Nah ngomong-ngomong soal alat musik Gambus Lampung nih guys, pada hari Minggu (29/07) bakal ada perform Gambus Lampung di Pasar Tahura. Di destinasi digital zaman now yang ramai diperbincangkan oleh Netizen khususnya di Lampung itu kamu bisa menikmati berbagai macam kuliner tradisional sambil duduk  diiringi dengan perform musik gambus. Alat musik tersebut akan dimainkan oleh Bapak Muhizar. Ia adalah seorang warga asli Hurun yang tinggal di sekitar Pasar Tahura yang pandai memainkan gambus.

Bagus Lianto selaku Juragan Pasar Tahura mengatakan, penampilan Bapak Muhizar dijamin akan membawa nuansa unik di Pasar Tahura. Menikmati kuliner di tepi sungai dengan alunan musik akustik  gambus sebagai latarnya tentunya menjadi pengalaman menarik untuk dinikmati.

"Minggu ini juga  bakal ada sesuatu yang baru di Pasar Tahura.  Pengelola pasar bakal melibatkan warga Hurun.  Nantinya mereka akan menggunakan pakaian adat Lampung," tambah Bagus.

Jadi guys, buat kamuyang Minggu ini bingung mau menghabiskan waktu akhir pekan mau kemana, mending dateng saja ke Pasar Tahura. Selain menyediakan berbagai macam kuliner, kamu bisa menyaksikan atraksi seru serta berfoto banyak spot-spot foto yang Instagramble.

Yuk, ke pasar Tahura!

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya