SAR Tanjung Pinang Siagakan Ratusan Personel Jelang Akhir Tahun

SAR Tanjung Pinang Siagakan Ratusan Personel Jelang Akhir Tahun - GenPI.co
Ratusan personel SAR Tanjung Pinang, Kepulauan Riau, disiagakan jelang Natal dan tahun baru 2022. Foto: SAR Tanjung Pinang.

GenPI.co - Ratusan personel SAR Tanjung Pinang disiagakan di sejumlah titik di Kepulauan Riau (Kepri), jelang Natal dan tahun baru 2022.

Penyiagaan itu dilakukan sebagai bentuk antisipasi kondisi membahayakan di akhir tahun.

Kepala SAR Tanjung Pinang, Slamet Riyadi, mengatakan, operasi siaga khusus itu akan dimulai pada 17 Desember 2021 hingga 4 Januari 2022.

BACA JUGA:  Tim SAR Gabungan Temukan 1 Korban Baru Kapal Karam di Malaysia

“Operasi siaga dilaksanakan agar terwujud pelayanan SAR yang cepat, tepat, aman, dan handal,” katanya dalam siaran pers yang diterima GenPi.co, Jumat (17/12).

Dia mengungkapkan, sebanyak 107 personel dilengkapi dengan peralatan SAR. Semuanya akan diterjunkan mengamankan posko-posko yang telah ditentukan.

BACA JUGA:  Libur Sekolah di Tanjung Pinang Diundur ke Januari 2022

“Mereka akan ditempatkan di Pos Batam,Karimun, dan Lingga,” kata dia.

Slamet menambahkan, pihaknya juga turut terlibat dalam pencarian korban kapal karam di Malaysia. Pihaknya menerjunkan sembilan personel dengan dua alat utama dalam proses pencarian itu. (*)

BACA JUGA:  243.592 Anak di Kepri Ditargetkan Mendapat Vaksinasi

Video viral hari ini:

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya