Mari Lihat Laut Terbelah Dua

Mari Lihat Laut Terbelah Dua - GenPI.co
Pemandangan Ciamik Pantai Lariti

Ini bukan asal cuap, guys. Lautnya memang terbelah dua. Kalau kamu sangsi, kunjungi saja Pantai Lariti. Letaknya wilayah selatan Kabupaten Bima, tepatnya Desa Soro, Kecamatan Lambu Sape. Waktu tempuh dari kota Bima sekitar 1.5 jam menggunakan sepeda motor.

Lantas mengapa fenomena ini terjadi? Magic? Tentu saja bukan. Fenomena air terbelah dua ini akan kamu temuai pada saat air laut mengalami surut. Ada gundukan pasir yang memanjang dari bibir pantai ke sebuah pulau mungil di dekatnya. Saat air laut surut, gundukan pasir tersebut seakan membentuk sebuah jalan yang bisa kamu lalui untuk mencapai pulau mungil itu. Mirip kisah nabi Musa yang membelah Laut Merah saat menghindari kejaran Firaun, ya?

Fenonema laut terbelah buka satu-satunya hal menarik yang dapat kamu temui di pantai Lariti, guys. Pemandangan alamnya pun benar-benar membius. Pasir putih yang lembut sejauh mata memandang, berpadu apik dengan laut biru beberapa pulau mungil yang menghiasinya.  

Pemandangan akan makin indah menjelang sore hari. Setelah menikmati fenomena laut terbelah, mata kamu akan semakin dimanjakan dengan cahaya jingga matahari sore yang menyemburat dengan indahnya di horizon. Pantai Lariti memang sangat landai. Saat pasang di sore hari, pantai itu menjelma menjadi laut dangkal yang tampak bagai dunia dongeng lantaran permukaannya merefleksikan indahnya warna kemerahan langit senja.

Rasanya nggak salah jika Pantai Lariti ini dijuluki  pecahan surga. Lihat saja, indahnya luar biasa. Jika sudah sampai di pantai ini, dijamin kamu akan betah berlama-lama. Tak ingin melewatkan begitu saja setiap detik yang berlalu hingga cahaya matahari benar-benar lenyap di ujung laut.

Gimana guys, penasaran dengan Pantai Lariti dengan segala keindahanya? Nggak usah pakai acara nunggu lagi. Gasssss!!

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya