Menag Yaqut Jawab Isu Umrah Kembali Dihentikan, Begini Bunyinya

Menag Yaqut Jawab Isu Umrah Kembali Dihentikan, Begini Bunyinya - GenPI.co
Menteri Agama (Menag) Yaqut Cholil Qoumas. (tangkapan layar)

GenPI.co - Menteri Agama (Menag) Yaqut Cholil Qoumas akhirnya menjawab soal isu keberangkatan umrah kembali diberhentikan.

Yaqut sendiri telah menampik isu tersebut. Dia menegaskan bahwa pemberangkatan jemaah umrah asal Indonesia tidak akan dihentikan.

“Tidak ada pemberhentian umrah," kata Yaqut dalam rapat kerja dengan Komisi VIII DPR RI, Senin (17/1).

BACA JUGA:  Media Asing Soroti Ekonomi Indonesia, Silakan Tepuk Tangan

Yaqut juga mengaku sudah meminta kepada dirjen Penyelenggaraan Haji dan Umrah agar keberangkatan jemaah tetap menerapkan one gate policy.

Menteri Agama ini mengatakan, pihaknya masih belum ingin menghapus kebijakan one gate policy ini.

BACA JUGA:  Kripto Hari Ini, Cardano dan Atom Meroket

“Jangan kemudian di masing-masing daerah bisa terbang sendiri-sendiri,” tambahnya.

Meskipun demikian, Menag tak menampik pada awalnya ada usulan untuk mencabut pengaturan one gate policy ini.

BACA JUGA:  Anies Baswedan Sindir Telak Giring, Vokalis Nidji Suaranya Merdu

Namun, setelah proses evaluasi, apalagi ada kasus tim advance penyelenggara perjalanan ibadah umrah (PPIU) yang terkena Omicron, akhirnya diputuskan kebijakan satu pintu tetap diberlakukan.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya