Curah Hujan Bakal Meningkat, Pemprov DKI Jakarta Punya Siasat

Curah Hujan Bakal Meningkat, Pemprov DKI Jakarta Punya Siasat - GenPI.co
Ilustrasi: Warga melintasi banjir di Pela Mampang, Jakarta, Minggu 7 November 2021. Foto: Antara Foto/Akbar Nugroho Gumay

GenPI.co - Pemprov DKI Jakarta punya siasat paten. Itu diperlihatkan saat curah hujan dipreidksi bakal meningkat.

Wakil Gubernur (Wagub) DKI Jakarta, Ahmad Riza Patria buka-bukaan soal ini.

Riza mengatakan, sudah mengetahui ramalan dari BMKG terkait peningkatan intensitas curah hujan di Januari dan Februari.

BACA JUGA:  Bagaimana Cara Mengatasi Rumah yang Bocor Saat Musim Hujan?

Untuk itu, dirinya bersama berbagai pihak telah merapatkan barisan mencegah terjadinya bencana banjir.

"Kami bersama-sama bersinergi dan berkolaborasi," katanya, Kamis (20/1).

BACA JUGA:  Warning BMKG untuk Sulawesi Tenggara, Waspada Hujan Petir

Dia mengatakan, DKI Jakarta memang terus menggencarkan target banjir bisa surut kurang dari enam jam.

Namun, di beberapa titik genangan di Jakarta ada yang melebihi enam jam.

BACA JUGA:  Ini 19 Titik Genangan Air di Jakarta Usai Hujan Deras

"Kalau masih ada beberapa yang belum, itu memang membutuhkan waktu. Karena, memang itu di titik-titik yang daratannya sangat rendah," ujarnya.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya