Ada Kabar Buruk di Jawa dan Bali, Pak Luhut Bunyikan Alarm Bahaya

Ada Kabar Buruk di Jawa dan Bali, Pak Luhut Bunyikan Alarm Bahaya - GenPI.co
Menko Kemaritiman dan Investasi Luhut Binsar Pandjaitan. Foto: Antara

GenPI.co - Menteri Koordinator Bidang Maritim dan Investasi (Menko Marves) Luhut Binsar Pandjaitan memberikan kabar terkini situasi pandemi Covid-19 di Jawa dan Bali. 

Dia mengatakan kenaikan kasus harian Covid-19 didominasi oleh wilayah Jawa dan Bali.

Situasi pandemi Covid-19 di Jawa dan Bali itu terjadi dalam seminggu terakhir.

BACA JUGA:  Menteri Luhut dan Budi Karya ke Batam, Bahas Beberapa Agenda

"Kenaikan di Jawa-Bali kami identifikasi masih bersumber dari peningkatan pada wilayah aglomerasi Jabodetabek," ujar Luhut Binsar dalam konferensi pers virtual, Senin (24/1/2022).

Koordinator PPKM Jawa-Bali itu mengungkapkan kasus Covid-19 yang disebabkan oleh pelaku perjalanan luar negeri saat ini berada di bawah 10 persen dari total kasus nasional.

BACA JUGA:  Pak Luhut Sampaikan Kabar Penting, Semua Harus Simak

"Dari sini dapat disimpulkan bahwa transmisi lokal yang terjadi di Indonesia sudah lebih mendominasi dibanding waktu sebelumnya," ungkap dia.

Untuk itu, pemerintah terus mewaspadai tren positivity rate.

BACA JUGA:  Resmi Jadi Pangkostrad, Manuver Cerdas Menantu Luhut Terbongkar

"Positivity rate masih di bawah standar WHO 5 persen, tetapi positivity rate PCR sudah meningkat menjadi 9 persen," ungkap politikus Partai Golkar itu.


Artikel ini sudah tayang di JPNN.com dengan judul: Kasus Covid-19 Meningkat, Luhut Binsar Sebut Transmisi Lokal Mendominasi

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya