Pusat Perbelanjaan Kota Depok Gelar Vaksin Booster

Pusat Perbelanjaan Kota Depok Gelar Vaksin Booster - GenPI.co
Vaksinasi dosis kedua dan ketiga di Pusat Perbelanjaan Dmall, Kota Depok. Pulina/GenPI

GenPI.co - Salah satu pusat perbelanjaan di Kota Depok, Dmall, kembali menggelar vaksinasi covid-19 dosis kedua dan ketigaatau booster pada Kamis (27/1).

Penyelenggaraan vaksinasi itu dilaksanakan bekerja sama dengan Polsek Beji dan Satuan Tugas (Satgas) Penanganan Covid-19 Kemiri Muka.

Vaksinasi yang diselenggarakan di Lantai 3 Dmall itu dijadwalkan dilakukan selama tiga hari, mulai Kamis (27/1) hingga Sabtu (29/1).

BACA JUGA:  Indra Kenz Beber Cara Profit Trading Kripto, Cuan Habis

Waktu pelayanan vaksinasi dimulai sejak pukul 09.00 hingga 14.00 WIB.

“Kuota vaksin yang disediakan panitia sejumlah 500 dosis per hari. Vaksin yang tersedia adalah Sinovac, Moderna, dan AstraZeneca,” ujar panitia vaksinasi Friansyah kepada GenPI.co, Kamis (27/1).

BACA JUGA:  KPK Hapus OTT, Titah Firli Bahuri Keras dan Mengejutkan

Friansyah mengatakan bahwa ketiga vaksin tersebut ditujukan untuk golongan usia yang berbeda-beda.

Pertama, Vaksin Sinovac ditujukan untuk dosis pertama/kedua anak usia 6-12 tahun.

BACA JUGA:  Kabar Terbaru Kasus Gibran dan Kaesang, KPK Tegas

Kedua, Vaksin AstraZeneca yang ditujukan untuk dosis ketiga masyarakat berusia di atas 18 tahun.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya