Lingga Dinobatkan Sebagai Daerah Terbaik di Kepri, Soal Apa?

Lingga Dinobatkan Sebagai Daerah Terbaik di Kepri, Soal Apa? - GenPI.co
Rapat Koordinasi DAK Fisik dan Dana Desa yang dilaksanakan secara virtual, Selasa (8/2) lalu. Kabupaten Lingga, Kepulauan Riau (Kepri), kemudian dinobatkab sebagai daerah dengan kinerja penyaluran Dana Alokasi Khusus (DAK) fisik tahun 2021 terbaik se-Kepr

GenPI.co - Kabupaten Lingga dinobatkan sebagai daerah dengan kinerja penyaluran Dana Alokasi Khusus (DAK) fisik tahun 2021 terbaik se-Provinsi Kepulauan Riau (Kepri).

Penghargaan itupun disampaikan langsung oleh Gebernur Kepri Ansar Ahmad, dalam rapat koordinasi DAK Fisik dan Dana Desa yang dilaksanakan secara virtual, Selasa (8/2) lalu.

Plt. Badan Pengelolaan Keuangan dan Aset Daerah (BPKAD) Lingga Riva, mengatakan, penyaluran DAK dilakukan dalam 3 tahap.

BACA JUGA:  Masyarakat Pulau Lingga Kini Tak Lagi Kesulitan Air Bersih

Kabupaten Lingga pun dinilai sebagai yang tercepat menyalurkan dan merealisasikan dana alokasi khusus tersebut.

“Adapun realisasi penyaluran dana DAK tahun 2021 sedikitnya Rp94,41 miliar penyerapan anggaran dari pagu dana sebanyak Rp96,73 miliar,” katanya mengutip laman resmi Pemkab Lingga, Kamis (10/2).

BACA JUGA:  Puluhan Balita Desa di Lingga Dinyatakan Sehat

Dia menjelaskan, hingga per 31 Desember 2021 realisasi DAK fisik Kabupaten Lingga mencapai 97,60 persen. Membuatnya unggul di peringkat pertama, lalu disusul Kabupaten Karimun dengan realisasi 93,24 persen.

“Pada semester 1, Lingga peringkat pertama dan semester 2 juga sama. Secara keseluruhan tahun 2021, Lingga peringkat pertama,” jelas dia.

BACA JUGA:  Petani Lingga Perdana Panen Padi Menggunakan Combine

Menurutnya, penghargaan itu merupakan capaian tahun ketiga secara berturut-turut. Tahun 2020 Kabupaten Lingga juga pernah meraih penghargaan yang sama.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya