Anies Pantau Dapur Qurban, Sempatkan Lap Keringat Sang Istri

Anies Pantau Dapur Qurban, Sempatkan Lap Keringat Sang Istri - GenPI.co
Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan mengelap keringan sang istri yang sedang memasak daging kurban siap saji (Sumber foto: GenPI.co/ Sapta Inong)

GenPI.co Hari ini, Senin (12/8) Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan mendatangi titik masak daging qurban yang akan dibagikan kepada masyarakat di 20 kelurahan tersebar di Jakarta, dalam bentuk siap saji, dan program ini diberi nama Dapur Kurban.

Anies Baswedan sebelumnya mengunjungi dapur Hotel Borobudur dan bertemu dengan para chef yang sedang memasak olahan daging kurban. Setelah itu, Anies Baswedan yang membawa istrinya, melanjutkan memantau Dapur Kurban yang ada di Monas, Jakarta.

Anies Pantau Dapur Qurban, Sempatkan Lap Keringat Sang Istri

Bahkan, istri Anies, Fery Farhati Ganis, ikut serta memasak bersama seorang chef bernama Chef Ragil. Saat momen memasak, Anies Baswedan seketika mengelapp keringat sang istri yang terlihat sedang susah payah memasak di wajan berukuran besar. Chef Ragil pun juga dilap keringatnya oleh Anies Baswedan.

Lebih dari 5 juru masak terlibat dalam menyiapkan daging qurban siap saji ini.

Turut hadir pula sejumlah anak yatim piatu meramaikan kegiatan berbagi daging qurban ini.

Pemprov DKI Jakarta bekerjasama dengan pihak Aksi Cepar Tanggap atau ACT yang diketahui memberikan sebanyak 5 ekor sapi untuk disajikan dan dibagikan kepada masyarakat Jakarta.

Tak hanya berbagi daging qurban siap saji, usai memantau masakan daging qurban, Anies Baswedan ternyata juga melakukan membagikan sejumlah alat bantu bagi masyarakat berkebutuhan khusus yang datang.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya