Ucapan Johnny G Plate Tegas, Presiden Jokowi Disebut

Ucapan Johnny G Plate Tegas, Presiden Jokowi Disebut - GenPI.co
Ucapan Johnny G Plate tegas dan Presiden Jokowi disebut terkait penundaan Pemilu 2024. Foto: Ricardo/JPNN.com/GenPI.co

GenPI.co - Menteri Komunikasi dan Informatika (Menkominfo) Johnny G. Plate menyampaikan pesan Presiden Jokowi agar tidak ada lagi pembicaraan mengenai penundaan Pemilihan Umum (Pemilu) 2024 atau perpanjangan masa jabatan presiden.

"Presiden sudah bilang dengan jelas supaya konstitusional, mengikuti konstitusi kita. Tidak perlu lagi membicarakan perpanjangan masa jabatan presiden atau penundaan pemilu," ujar dia, di Jakarta, dikutip dari Antara, Minggu (10/4/2022).

Menurut dia, penegasan tersebut disampaikan Presiden Jokowi di Sidang Kabinet Paripurna yang dihadiri para menteri.

BACA JUGA:  Menkominfo Johnny G Plate Mulai Tegas, Sebut Reshuffle Menteri

Namun, setelah itu, hal yang sama disampaikan melalui sarana digital kepada masyarakat.

"Jika telah disampaikan kepada publik, maka hal tersebut otomatis dialamatkan kepada partai politik," tegasnya.

BACA JUGA:  Rocky Gerung Sebut PAN Hanya Sempalan Kecil Bagi Jokowi 

Dia menambahkan saat ini semua pihak harus fokus pada agenda nasional dan masalah nasional lainnya.

Masyarakat sudah mengetahui terkait jadwal pemilihan legislatif dan pemilihan presiden pada 14 Februari 2024.

BACA JUGA:  Pengamat Bongkar Sikap Jokowi, Berang dengan Sejumlah Menteri

Penyelenggara pemilu, yakni Komisi Pemilihan Umum ( KPU), Bawaslu, Dewan Kehormatan Penyelenggara Pemilu (DKPP), dan instansi terkait sedang bekerja menyiapkan pemilu yang berkualitas, katanya.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya