Biksu di Vihara Ekayana Arama Minta Maknai Waisak Tanpa Menyakiti

Biksu di Vihara Ekayana Arama Minta Maknai Waisak Tanpa Menyakiti - GenPI.co
Umat Buddha di Vihara Ekayana Arama, Jakarta Barat, dengan khusyuk beribadah pada Hari Raya Waisak. Foto: Ferry Budi Saputra/GenPI.co

GenPI.co - Umat Buddha di Vihara Ekayana Arama, Jakarta Barat, dengan khusyuk beribadah pada Hari Raya Waisak 2566 TB, Senin (16/5).

Acara perayaan Waisak dimulai dengan pindapata pada pukul 08.30 WIB.

Selanjutnya, pada pukul 09.30 WIB dilakukan Puja Bakti Waisak, Penyampaian Pesan Waisak, dan Meditasi Waisak.

BACA JUGA:  Waisak 2022, Vihara Silaparamita Naikkan Kuota Umat

Biksu Dharmavimala Mahathera menyampaikan kepada umat agar merayakan Waisak tahun ini dengan sederhana tanpa mengurangi makna.

"Mari bersama-sama memaknai perayaan Waisak 2566 TB tanpa permusuhan, kekerasan, menyakiti, perselisihan, dan mampu melakukan aksi nyata sebagai wujud kepedulian kepada sesama," ucapnya.

BACA JUGA:  Spesial Waisak, Puluhan Warga Binaan Rutan Salemba Dapat Remisi

Adapun perayaan Waisak di Vihara Ekayana Arama bertemakan "Dalam Cinta Kasih, Semua Bersaudara".

Selain itu, protokol kesehatan tetap ketat diberlakukan di Vihara Ekayana Arama.

BACA JUGA:  Perayaan Waisak di Jambi, Lele dan Kura-kura Dilepasliar ke Danau

Warga yang ingin masuk harus scanning PeduliLindungi dan melalui pengecekan suhu tubuh terlebih dahulu.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya