Tak Diberi Layanan Ambulans, Ayah Gotong Jenazah Anaknya ke Rumah

Tak Diberi Layanan Ambulans, Ayah Gotong Jenazah Anaknya ke Rumah - GenPI.co
Seorang ayah menggotong jenazah anaknya setelah tidak difasilitasi ambulans oleh puskesmas, tempat sang anak menghembuskan nafas terakhir, Tangerang, Sabtu (24/8).

GenPI.co — Seorang ayah menggotong jenazah anaknya setelah tidak difasilitasi ambulans oleh puskesmas, tempat sang anak menghembuskan nafas terakhir, Sabtu (24/8). Kejadian ini bermula ketika Muhammad Husein (8th) menjadi korban tenggelam di sungai Cisadane.

Bocah naas ini kemudian dibawa ke pukesmas Cikokol Tangerang untuk mendapatkan pertolongan. Sesampainnya di pukesmas dia dinyatakan meninggal dunia. Ayah Husein kemudian datang ke pukesmas berusaha menerima kepergian anaknya.

Dia pun meminta pihak pukesmas untuk mengantarkan jenazah anaknya pulang ke rumah. Akan tetapi justru tidak mendapatkan respon yang baik oleh petugas. Permintaan ayah Husein ditolak mentah-mentah dengan alasan mobil ambulan pukesmas hanya digunakan untuk mengangkut pasien sakit.

Baca juga:

Petugas Manggala Agni Meninggal, Gubernur Jambi Ucap Belasungkawa

Asmara, Sang Pemadam Api yang Gugur Tertimpa Pohon Saat Karhutla

Menurut pihak rumah sakit, hal tersebut sudah menjadi SOP dari dinas Kesehatan Kota Tangerang. Mendengar respon tersebut, ayah Husein lantas keluar dari pukesmas sambil menggotong jenazah anaknya dan menuju jembatan penyebrangan orang (JPO) hingga dilihat seorang pengendara kendaraan roda empat dan akhirnya tergerak hatinya memberikan tumpangan.

Kapolsek Tangerang, Puji Hardi, membenarkan adanya peristiwa tersebut, Jumat (23/8). Kejadian pilu ini pun direkam dalam sebuah video dan tersebar di media sosial.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya