Tingkat Toleransi Masyarakat Masih Rendah, Kata SMRC

Tingkat Toleransi Masyarakat Masih Rendah, Kata SMRC - GenPI.co
Tingkat Toleransi Masyarakat Masih Rendah, Kata SMRC. Ilustrasi bertoleransi (Foto: Antara)

GenPI.co - SMRC mengumumkan bahwa tingkat toleransi masyarakat masih rendah.

Hal itu merupakan hasil temuan survei bertajuk “Sikap Publik terhadap Pancasila dalam rangka Konsolidasi Sistem Politik Indonesia” yang dirilis Rabu (1/6).

Pendiri SMRC Saiful Mujani mengatakan bahwa secara umum tingkat toleransi publik dalam skala 0-100 adalah 49,1.

BACA JUGA:  Hanya 64 Persen Publik yang Hafal Sila Pancasila, Kata SMRC

Saiful menjelaskan bahwa dalam penelitian ini toleransi diukur dalam tiga wilayah yang menjadi hak setiap warga negara.

Ketiga wilayah itu ialah tempat tinggal, menjadi guru di sekolah negeri, dan menjadi pejabat pemerintah.

BACA JUGA:  Harapan Umat Buddha pada Waisak 2022: Terus Kembangkan Toleransi

Penelitian ini menunjukkan bahwa yang paling tidak ditoleransi adalah Komunis, ISIS, LGBT, dan ateis.

Sementara itu, yang paling ditoleransi adalah orang Islam, orang Papua, orang Kristen atau Katolik.

BACA JUGA:  Pendakwah Milenial Habib Husein Blak-blakan Cara Urai Intoleransi

Saiful menjelaskan bahwa secara umum masyarakat terbelah antara yang toleran dan tidak toleran.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya