Punya Narasi Beda, Pemerintah Tak Tegas Soal Penghapusan Honorer

Punya Narasi Beda, Pemerintah Tak Tegas Soal Penghapusan Honorer - GenPI.co
Punya Narasi Beda, Pemerintah Tak Tegas Soal Penghapusan Honorer. Foto: JPNN

GenPI.co - Ketua Komisi II DPR RI Ahmad Doli Kurnia mengatakan bahwa pemerintah belakangan ini punya narasi yang berbeda soal penghapusan honorer.

Seperti diketahui, pemerintah berencana mengapus honorer per November 2023 dengan landasan PP Nomor 49 Tahun 2018 tentang Manajemen Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK).

Namun, Doli mendengar informasi dari pihak pemerintah bahwa ada narasi penataan honorer dan bukan penghapusan.

BACA JUGA:  Mahfud MD Ungkap 3 Kebijakan Pemerintah Atasi Masalah Honorer

"Saya baru dapat informasi dari perwakilan Kemenkumham, ternyata pemerintah sekarang narasinya bukan dihapus, tetapi ditata," ujarnya dilansir dari JPNN.com, Selasa (28/6).

Sayangnya, Doli tidak bisa mengungkapkan soal narasi penataan yang dimaksud oleh pemerintah terhadap nasib honorer.

BACA JUGA:  PPPK 2022 Bawa Kabar Gembira Ini Buat Honorer Nakes

Dia mengaku bakal menanyakan hal tersebut kepada MenPAN RB ad interim Mahfud MD dan perwakilan Badan Kepegawaian Negara (BKN).

Doli menegaskan pihaknya telah berencana bertemu Mahfud MD dan perwakilan BKN di Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta, pada Selasa (18/6) besok.

BACA JUGA:  Anies Akan Perjuangkan Nasib Honorer ke Jokowi, Ini Tuntutannya

"Ini makanya akan kami tanya. Besok, kami akan tanya," ungkap Doli.


Artikel ini sudah tayang di JPNN.com dengan judul: Konon, Sikap Pemerintah Berubah Soal Penghapusan Honorer

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya