Apa Faktor Penyebab Intoleransi terhadap LGBT? Ini Penjelasannya

Apa Faktor Penyebab Intoleransi terhadap LGBT? Ini Penjelasannya - GenPI.co
Apa Faktor Penyebab Intoleransi terhadap LGBT? Ini Penjelasannya. Foto: Chelsea Venda/GenPI.co

GenPI.co - Hasil survei SMRC menemukan bahwa faktor agama berpengaruh pada intoleransi terhadap kelompok LGBT.

Pendiri SMRC Saiful Mujani mengatakan bahwa hasil survei SMRC pada Mei 2022 menunjukkan 68 persen publik Indonesia keberatan bertetangga dengan orang yang berlatar belakang LGBT.

Lalu, masyarakat yang keberatan orang yang berlatar belakang LGBT menjadi guru di sekolah negeri sebesar 77 persen, dan menjadi pejabat pemerintah sebesar 78 persen.

BACA JUGA:  Intoleransi Publik pada PKI, ISIS, dan LGBT Tinggi, Kata SMRC

“Kalau anda punya latar belakang sosial LGBT, potensi untuk tidak diterimanya tinggi, bahkan untuk hanya sekadar menjadi tetangga,” kata Saiful dalam keterangan resmi, Kamis (30/6).

Menurut Saiful, di antara faktor demografis berhubungan dengan penolakan pada LGBT, yang paling kuat adalah agama.

BACA JUGA:  Tingkat Toleransi Masyarakat Masih Rendah, Kata SMRC

Dalam analisis tabulasi silang, ditemukan pula bahwa warga yang beragama Islam memiliki penolakan yang jauh lebih kuat pada LGBT dibanding warga yang beragama Nonislam.

Dari 88 persen warga yang beragama Islam, 71 persen di antaranya keberatan atau sangat keberatan bertetangga dengan warga yang berlatar belakang LGBT.

BACA JUGA:  Faktor Ekonomi Pengaruhi Kinerja Demokrasi, Kata SMRC

Sementara itu, warga yang beragama non-Islam, hanya 40 persen yang keberatan bertetangga dengan kalangan LGBT.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya