Masjid Istiqlal Gelar Salat Iduladha, Presiden Jokowi Hadir

Masjid Istiqlal Gelar Salat Iduladha, Presiden Jokowi Hadir - GenPI.co
Imam Besar Masjid Istiqlal Nasaruddin Umar. FOTO: Fery/GenPI

GenPI.co - Masjid Istiqlal memastikan menggelar Salat Iduladha pada Minggu (10/8).

Hal itu disampaikan Imam Besar Masjid Istiqlal Nasaruddin Umar.

Nasaruddin juga mengatakan Presiden Joko Widodo (Jokowi) dan Wakil Presiden Ma'ruf Amin juga akan hadir di Masjid Istiqlal.

BACA JUGA:  Bechi Anak Kiai Jombang Cabuli Santriwati di Gubuk Cokro Kembang

"Kami siap menerima apa adanya sesuai standar," ucap dia di Masjid Istiqlal, Jakarta Pusat, Sabtu (9/7).

Sementara itu, Nasaruddin mengatakan pengurus PBNU Muhammad Nuh akan memberikan khotbah Salat Iduladha.

BACA JUGA:  Penjual Hewan Kurban Ketiban Rezeki Nomplok

Selain itu, Nasaruddin menyebut Ustaz Imam Gozali yang akan menjadi imam di Masjid Istiqlal.

Dia menyatakan salat Ied di Masjid Istiqlal akan dimulai pukul 07.00 WIB.

BACA JUGA:  Gerindra Usung Prabowo apa Andika Perkasa di Pilpres 2024?

Pihak Masjid Istiqlal juga telah menyiapkan ruangan VVIP untuk para tamu.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya