Identitas 2 Pelaku Pembunuhan Wartawan Sudah Dikantongi Polisi

Identitas 2 Pelaku Pembunuhan Wartawan Sudah Dikantongi Polisi - GenPI.co
Identitas 2 Pelaku Pembunuhan Wartawan Sudah Dikantongi Polisi - Keluarga wartawan korban pembunuhan menunjukkan lokasi kejadian di Kramat Jati, Senin (25/7/2022). ANTARA/Yogi Rachman

GenPI.co - Identitas dua dari tiga terduga pelaku pembunuhan terhadap wartawan Raja Ampat Pos, Firdaus Parlindungan Pangaribuan (45), sudah dikantongi polisi.

Kapolsek Kramat Jati Kompol Tuti Aini di Jakarta, Senin, (25/7) mengatakan pihaknya bersama jajaran Satreskrim Polres Metro Jakarta Timur, saat ini sedang melakukan pengejaran terhadap dua pelaku tersebut.

"Tersangka sudah ketahuan dua orang. Tinggal pengejaran untuk penangkapan. Doain, ya," kata Tuti, dilansir dari Antara, Selasa (26/7).

BACA JUGA:  Wartawan Diintimidasi di Rumah Ferdy Sambo, Kompolnas Beraksi

Seperti diketahui, Firdaus ditemukan tewas di trotoar Jalan Mayjen Sutoyo, Kramat Jati, Jakarta Timur, pada Selasa (19/7) sekitar pukul 05.00 WIB.

Firdaus ditemukan dengan sejumlah luka di beberapa bagian tubuhnya dan diduga hal itu karena dikeroyok.

BACA JUGA:  Diduga Anggota DPRD Sumut Hina Profesi Wartawan, PWI Mengancam

Adik korban, Dewi Santi Pangaribuan mengatakan, pihak keluarga telah membuat laporan ke Polsek Kramat Jati yang teregistrasi dengan nomor 78/K/VI/2022/Sek.Kr.Jati.

Dalam laporan tersebut disebutkan bahwa pelaku pembunuhan terhadap Firdaus berjumlah tiga orang.

BACA JUGA:  Wartawan di Kupang Dikeroyok, AJI Bakal Upayakan Proses Hukum

Dewi menuturkan pelaku utama dalam kejadian memang berjumlah dua orang, yaitu A dan O yang merupakan ayah dan anak.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya