Remaja Citayam Fashion Week Tak Lagi Dapat Pemasukan

Remaja Citayam Fashion Week Tak Lagi Dapat Pemasukan - GenPI.co
Remaja Citayam Fashion Week akui tak dapat pemasukan lagi. FOTO: Ferry/GenPI

GenPI.co - Remaja Citayam Fashion Week mengatakan belakangan ini sudah jarang orang yang membuat konten di kawasan Dukuh Atas, Jakarta Pusat.

Achsanu Amalluna menyebut sudah tak mendapatkan pemasukan lagi sejak Citayam Fashion Week sepi konten kreator.

Sebab, tak ada lagi konten kreator yang mengajaknya untuk kolaborasi.

BACA JUGA:  Kapolres Jaksel Kombes Budi Ditahan Terkait Tewasnya Brigadir J?

"Sekarang susah dapat uang juga. Biasanya banyak yang kasih kalau ikut membuat konten," ucap dia di kawasan Dukuh Atas, Jakarta Pusat, Sabtu (6/8).

Remaja yang biasa dipanggil Sanu itu biasanya memang sengaja datang ke Citayam Fashion Week hanya bermodalkan uang Rp 10 ribu untuk pulang pergi.

BACA JUGA:  Jokowi Endorsement Ganjar Pranowo dan Prabowo Subianto

Pria yang tinggal di Buaran, Jakarta Timur, mengaku sangat mengharapkan adanya konten kreator yang mengajaknya kolaborasi sehingga bisa mendapatkan duit.

Sanu menuturkan kondisi saat ini sangat berbeda saat Citayam Fashion Week pertama kali viral.

BACA JUGA:  Prabowo Subianto Blak-blakan, Sebut Luhut Pandjaitan

"Waktu itu banyak orang yang mengajak bikin konten. Selain duit, biasanya dikasih produk," ungkapnya.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya