Kasus Positif Covid-19 Menggila di Indonesia, Warga Mohon Waspada

Kasus Positif Covid-19 Menggila di Indonesia, Warga Mohon Waspada - GenPI.co
Warga mohon waspada karena kasus positif covid-19 menggila di Indonesia. Foto: Ricardo/JPNN.com/GenPI.co

GenPI.co - Masyarakat Indonesia diminta untuk taat disiplin protokol kesehatan (prokes) terutama di tempat umum.

Hal itu diungkapkan Juru Bicara Penanganan Covid-19 Prof Wiku Adisasmito, dalam keterangan tertulis yang diterima di Jakarta, Jumat (12/8/2022).  

Mengingat kenaikan tingkat positif di Indonesia dalam lima pekan terakhir, dari 5,12 persen menjadi 10,05 persen atau naik hampir dua kali lipat.

BACA JUGA:  Wiku Adisasmito Beri Ultimatum Tegas ke Pemda, Tolong Dibaca!

"Jika dibandingkan dengan saat puncak Omicron lalu, dalam lima pekan kenaikan hampir 17 persen. Sedangkan saat puncak delta lalu kenaikan 9 persen," ungkapnya.

Untuk angka tingkat positif ini merefleksikan kenaikan kasus positif di tengah masyarakat.

BACA JUGA:  Menko Airlangga Luncurkan Buku Rekam Jejak Penanganan Covid-19

Jumlah kelurahan/desa yang dipantau dalam 1 bulan terakhir mulai terlihat naik meski angka masih belum signifikan.

Dari total 80 ribu desa dan kelurahan di Indonesia di pekan ini hanya 2 ribu (2,5 persen) yang dipantau kedisiplinan protokol kesehatannya.

BACA JUGA:  Kasus Covid-19 Meningkat, Wagub Riza Minta Warga Terapkan Pola Hidup Sehat

"Saat ini, tugas kami bukan sekadar memastikan diri sendiri sudah divaksinasi lengkap namun juga orang di sekitar kami. Karena tujuan utama kami adalah membentuk kekebalan kolektif bukan individual," jelas dia.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya