Ada Kabar Terbaru dari Kasus Covid-19, Semua Warga Jakarta Bisa Lega

Ada Kabar Terbaru dari Kasus Covid-19, Semua Warga Jakarta Bisa Lega - GenPI.co
Ilustrasi - Kabar terbaru dari kasus covid-19 bikin semua warga Jakarta bisa lega. Foto: ANTARA

GenPI.co - Kasus positif virus covid-19 di DKI Jakarta berkurang sebanyak 389 orang sehingga jumlah kasus aktif kini ada 16.804, pada Jumat (26/8/2022).

Hal itu disampaikan Kepala Bidang Pencegahan dan Pengendalian Penyakit, Dinas Kesehatan Provinsi DKI Jakarta Dwi Oktavia, dikutip dari laman resmi Pejabat Pengelola Informasi dan Dokumentasi (PPID) DKI Jakarta, Sabtu (27/8/2022).

Selain itu, Dinkes Pemprov DKI Jakarta mencatat, vaksinasi dosis pertama hingga saat ini telah mencapai 12.630.798 orang (125,3 persen), dengan proporsi 70,7 persen merupakan warga pemegang KTP DKI dan 29,3 persen KTP non DKI.

BACA JUGA:  Bertikai Soal Vaksin Covid-19, Moderna pun Tuntut Pfizer

Sementara, untuk vaksin dosis kedua sudah mencapai 10.790.382 orang (107 persen), dengan 74 persen merupakan warga KTP DKI dan 26 persen warga KTP non DKI.

Pada Jumat (26/8/2022) ada sebanyak 1.453 orang yang divaksin dosis kedua.

BACA JUGA:  Kalau Sudah Divaksin Booster, Apa Bisa Bebas dari Covid-19?

Untuk vaksin dosis ketiga hingga saat ini sudah mencapai 4.862.069 orang dan jumlah yang divaksin dosis tiga Jumat hari ini sebanyak 8.452 orang.

Dinkes Pemprov DKI Jakarta juga telah menggelar tes antigen pada Jumat (26/8/2022), ada 15.744 orang di tes, dengan hasil 828 positif dan 14.916 negatif.

BACA JUGA:  Ini Cara Cegah Cacar Monyet, Mirip dengan Covid-19

Perlu diketahui, hasil tes antigen positif di Jakarta tidak masuk dalam total kasus positif karena semua dikonfirmasi ulang dengan PCR.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya