BMKG Keluarkan Tanda Bahaya di Indonesia, Semua Warga Harap Waspada

BMKG Keluarkan Tanda Bahaya di Indonesia, Semua Warga Harap Waspada - GenPI.co
Ilustrasi - BMKG keluarkan tanda bahaya di Indonesia dan semua warga harap waspada terkait cuaca pada Rabu (7/9/2022). Foto: Ricardo/JPNN.com/GenPI.co

GenPI.co - Potensi hujan lebat disertai kilat dan angin kencang di sejumlah provinsi Indonesia terjadi pada Rabu (7/9/2022).

Hal itu berdasarkan data Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG).

Wilayah yang berpotensi mengalami hujan dengan intensitas sedang hingga lebat yang dapat disertai petir dan angin kencang berpeluang terjadi di Bali, Bangka Belitung, Banten, Bengkulu, DKI Jakarta.

BACA JUGA:  BMKG Bunyikan Tanda Bahaya di Jakarta, Semua Warga Tolong Siap-siap

Kemudian, Gorontalo, Jambi, Jawa Barat, Jawa Timur, Kalimantan Barat, Kalimantan Selatan, Kalimantan Tengah, Kalimantan Timur, Kalimantan Utara, Lampung, Maluku, Maluku Utara, Nusa Tenggara Barat.

Hujan juga terjadi di Nusa Tenggara Timur, Papua, Papua Barat, Riau, Sulawesi Selatan, Sulawesi Tengah, Sulawesi Tenggara, Sulawesi Utara, Sumatra Utara, dan Sumatra Selatan.

BACA JUGA:  Begini Prakiraan BMKG Terkait Cuaca Hari Ini di Kota Besar Indonesia

BMKG juga meminta masyarakat waspadai potensi gelombang tinggi hingga empat meter di perairan Indonesia pada 6-7 September 2022.

Gelombang tinggi ini diakibatkan pola angin di wilayah Indonesia bagian utara dominan bergerak dari Tenggara - Barat Daya dengan kecepatan angin berkisar 5 - 20 knot.

BACA JUGA:  BMKG Beri Tanda Bahaya di Indonesia, Semua Warga Harap Waspada

Sementara di wilayah Indonesia bagian selatan dominan bergerak dari Timur - Tenggara dengan kecepatan angin berkisar 5 - 20 knot.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya