Viral Video Penumpang Ditolak Naik Kereta Api, Begini Penjelasan KAI

Viral Video Penumpang Ditolak Naik Kereta Api, Begini Penjelasan KAI - GenPI.co
Video yang menunjukkan penumpang kereta api diturunkan karena belum mengikuti vaksinasi booster beredar secara viral di TikTok. Foto: TikTok@soulendire

Dia menyampaikan petugas akan memastikan persyaratan terpenuhi sebelum calon penumpang naik kereta api. 

Di sisi lain, Eva menyatakan saat ini sistem pemeriksaan tiket sudah terintegrasi dengan aplikasi PeduliLindungi sehingga otomatis akan diketahui dosis vaksin yang telah diterima calon penumpang.

Adapun ketentuan persyaratan vaksin yang diterapkan sejak 30 Agustus 2022 sesuai surat edaran Nomor 24 Tahun 2022 dan Kementerian Perhubungan Nomor 84 Tahun 2022.

BACA JUGA:  AHY Kritik Pedas soal Pembangunan Kereta Api Cepat Pakai Dana APBN, Begini Kalimatnya

Oleh karena itu, kata Eva, calon penumpang diminta untuk membaca dan memperhatikan kembali aturan yang berlaku pada saat membeli tiket. 

"Calon penumpang harus memastikan seluruh persyaratan dapat dipenuhi sebelum melakukan perjalanan pada jadwal yang telah dipilih," ujarnya.(*)

BACA JUGA:  KAI Expo 2022: Harga Tiket Kereta Api Dibanting Jadi Rp 7 Ribu

Video populer saat ini:

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya