Kasus Covid-19 Naik Ribuan, DKI Jakarta dan Jatim Penyumbang Terbanyak

Kasus Covid-19 Naik Ribuan, DKI Jakarta dan Jatim Penyumbang Terbanyak - GenPI.co
Ilustrasi petugas melakukan test swab kasus covid-19 (Foto: cnsphoto via REUTERS)

GenPI.co - Data Satuan Tugas (Satgas) menyebutkan kasus positif harian COVID-19 bertambah sebanyak 1.685 orang hingga Minggu, 23 Oktober 2022.

Provinsi yang menjadi penyumbang penambahan kasus terbanyak yakni DKI Jakarta 643 kasus, Jawa Timur 279 kasus, Jawa Barat 209 kasus, Banten 139 kasus, dan Jawa Tengah 95 kasus.

Sedangkan penambahan kasus meninggal tercatat sebanyak 13 orang, yakni di Provinsi Jawa Tengah empat orang, Jawa Timur dan DKI Jakarta masing-masing dua orang, Banten, Kalimantan Timur, Sulawesi Selatan, Nusa Tenggara Timur, Bangka Belitung masing-masing satu orang.

BACA JUGA:  Ada Lonjakan Kasus Covid-19 di Dunia, WHO Beri Peringatan

Satgas COVID-19 juga mencatat, jumlah kasus aktif yang mencakup penderita COVID-19 yang masih menjalani perawatan dan isolasi mandiri pada hari ini sebanyak 19.385 kasus aktif, naik 466 orang dibandingkan hari sebelumnya (22/10).

Dengan adanya penambahan kasus harian itu maka total kasus terkonfirmasi positif sejak Maret 2020 berjumlah 6.470.961 orang.

BACA JUGA:  Gawat, 2.307 Kasus Covid-19 Bertambah di Indonesia, DKI Jakarta Terbanyak

Selain itu terdapat pula 2.584 orang yang masuk dalam kategori suspek.

Sebelumnya, Menteri Kesehatan Budi Gunadi Sadikin meminta semua pihak bekerja sama memperkuat efektivitas Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) dan protokol kesehatan (prokes) karena virus COVID-19 varian XBB sudah ditemukan di Indonesia.

BACA JUGA:  Kabar Terbaru Kasus Covid-19 Bertambah 2.028, Semua Warga Indonesia Mohon Waspada

"Singapura sekarang kasusnya naik lagi ke 6.000 per hari, karena ada kasus varian baru yaitu XBB. Varian ini juga sudah masuk di Indonesia dan sedang kita amati terus,” kata Budi.(ANT)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya