ASN Kemendikbudristek Dibekali Literasi Digital

ASN Kemendikbudristek Dibekali Literasi Digital - GenPI.co
Kemenkominfo menggelar ielatihan literasi Digital untuk ASN Kemendikbudristek. (dok Kemenkominfo)

GenPI.co - Kementerian Komunikasi dan Informatika (Kemenkominfo) dan Kementerian Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi (Kemendikbudristek) berkolaborasi dalam menyelenggarakan kegiatan Training of Trainers (ToT) Literasi Digital untuk Aparatur Sipil Negara (ASN).

Kegiatan dilaksanakan secara offline di Hotel Harris, Sentul, Kabupaten Bogor pada Senin dan Selasa tanggal 14 hingga 15 November 2022.

Kegiatan Literasi Digital segmen pemerintahan bertujuan untuk mempersiapkan para ASN Kemendikbudristek dengan pemahaman Literasi Digital untuk menjadi Trainer literasi pada 2023.

BACA JUGA:  Kemenkominfo Meluncurkan Modul Literasi Digital

Kegiatan ini merupakan bagian dari usaha meningkatkan literasi digital secara kognitif dan praktis bagi ASN di
Indonesia menuju transformasi digital.

Direktur Pemberdayaan Informatika Kemenkominfo yang diwakili oleh Ketua Tim Literasi Digital Segmen Pemerintahan, Niki Maradona mengatakan kegiatan ToT diharapkan dapat meningkatkan kompetensi ASN mengenai literasi digital.

BACA JUGA:  Ucapan Ismail Bolong Soal Setoran Dana Tambang Ilegal, Kapolri Tegas

“Kegiatan ini bertujuan untuk menciptakan trainer literasi digital di lingkungan Kemendikbudristek yang nantinya diharapkan dapat mendorong ASN mengadopsi teknologi digital untuk meningkatkan pelayanan publik,” ujarnya dalam keterangannya, Senin (28/11).

Sementara itu, Hanjar Basuki selaku Analis Kebijakan Ahli Madya yang datang mewakili Plt. Kepala Biro Sumber Daya Manusia (SDM) Kemendikbudristek mengapresiasi terhadap Kemenkominfo yang memfasilitasi kegiatan ToT.

BACA JUGA:  Mbah Mijan Foto Bareng PM Malaysia Anwar Ibrahim di Rumahnya

“Diharapkan nantinya para trainer dapat menyalurkan ilmu mengenai literasi digital kepada seluruh pegawai Kemendikbudristek demi mengawal program-program Kementerian/Lembaga untuk mendukung visi misi Presiden,” jelasnya.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya