Jamin Kesejahteraan Nelayan, Ganjar Didukung Nelayan Pesisir DKI Jadi Presiden 2024

Jamin Kesejahteraan Nelayan, Ganjar Didukung Nelayan Pesisir DKI Jadi Presiden 2024 - GenPI.co
Jamin Kesejahteraan Nelayan, Ganjar Didukung Nelayan Pesisir DKI Jadi Presiden 2024. Foto: Dok. Komunitas Nelayan Pesisir DKI Jakarta

GenPI.co - Sebanyak 300 nelayan di pesisir DKI Jakarta melakukan deklarasi mendukung Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo menjadi presiden RI pada 2024.

Para nelayan, pedagang ikan, dan warga yang tergabung dalam Komunitas Nelayan Pesisir DKI Jakarta itu melakukan deklarasi di Kampung Waserda RT 04 RW 09, Kelurahan Kalibaru, Kecamatan Cilincing, pada Kamis (8/12).

Ketua Komunitas Nelayan Pesisir DKI Jakarta Misbah mengatakan bahwa alasan dia mendukung Ganjar ialah adanya program asuransi yang diperuntukkan bagi nelayan kecil di Jawa Tengah.

BACA JUGA:  Ribuan Emak-emak DKI Dukung Ganjar Presiden 2024: Dia Pemimpin Idola Kami

Dia berharap, program itu bisa diterapkan di seluruh daerah jika Ganjar terpilih menjadi Presiden 2024.

"Ganjar Pranowo dari yang kita tahu itu begitu memperhatikan rakyat kecil. Di Jawa Tengah, beliau punya program asuransi untuk nelayan kecil dan itu sangat amat bagus untuk kesejahteraan nelayan ke depannya," kata Misbah di lokasi.

BACA JUGA:  Megawati Resmi Dukung Ganjar Pranowo Capres 2024, Ealah Hoaks

Program asurasi nelayan (Asnel) yang digencarkan Ganjar Pranowo terbukti mampu menyejahterakan nelayan.

Tercatat, sejak pengguliran program itu dan Bantuan Premi Asuransi Nelayan (BPAN) Kementerian Kelautan dan Perikanan (KKP) sejak 2016 hingga 2022, total sudah 151.457 orang nelayan kecil terjamin asuransi.

BACA JUGA:  Sejumlah Kader PAN Dukung Ganjar Pranowo Jadi Capres 2024, Ini Buktinya

Atas kepeduliannya terhadap masyarakat itu, Ganjar pun selalu mendapat tempat khusus di hati masyarakat.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya