Polisi Beber Perkembangan Kasus Perampokan Bersenjata Api di Cilacap

Polisi Beber Perkembangan Kasus Perampokan Bersenjata Api di Cilacap - GenPI.co
Polresta Cilacap memberikan penjelasan terkait perkembangan kasus perampokan bersenjata api yang terjadi di Desa Kaliwungu. (Foto: ANTARA/HO-Polresta Cilacap/am.)

GenPI.co - Polresta Cilacap memberikan penjelasan terkait perkembangan kasus perampokan bersenjata api yang terjadi di Desa Kaliwungu, Senin (27/3).

Kasatreskrim Polresta Cilacap Kompol Guntar Arif Setiyoko mengatakan pihaknya saat ini masih melakukan pendalaman keterangan para saksi.

“Sedangkan untuk senjata mirip pistol yang digunakan pelaku, dipastikan senjata api,” katanya dikutip dari Antara, Selasa (28/3).

BACA JUGA:  Perampok Bersenjata Api Beraksi di Cilacap, Pelaku Diburu Polisi

Guntar menyebut untuk kondisi korban atas nama Nasirun (45) sempat mengalami pendarahan cukup banyak pada bagian kakinya.

Nasirun ketika kejadian sempat melakukan perlawanan hingga akhirnya kaki kirinya ditembak oleh salah seorang pelaku.

BACA JUGA:  Menko Airlangga Apresiasi Pembangunan Rumah Sakit di Cilacap

Kemudian untuk tetangganya yakni Gunawan (41) juga menjadi korban. Dia ditembak pada bagian paha ketika hendak menolong Nasirun.

“Proyektil peluru di tubuh para korban sudah diangkat tenaga medis di rumah sakit,” tuturnya.

BACA JUGA:  Bidadari Cilacap, Cantiknya Bikin Lupa Ingatan

Guntar menyampaikan pihaknya dibantu tim dari Resmob Polda Jawa Tengah dalam melakukan pengejaran terhadap para pelaku.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya