Tak Banyak Viral Negatif Saat Libur Lebaran, Kang Emil Sebut Pariwisata Terkendali

Tak Banyak Viral Negatif Saat Libur Lebaran, Kang Emil Sebut Pariwisata Terkendali - GenPI.co
Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil. Foto: Rizal FS/Biro Adpim Jabar

GenPI.co - Mendatangi destinasi wisata kerap menjadi agenda para pengunjung setiap kali libur Lebaran.

Hampir di setiap objek wisata di sejumlah daerah dipadati wisatawan, termasuk di Jawa Barat.

Destinasi wisata yang jadi incaran pun beragam, mulai dari wisata alam hingga wisata edukasi.

BACA JUGA:  Dishub Bali Respons Soal Wisatawan Asing Berkendara Ugal-ugalan

Gubernur Jabar Ridwan Kamil mengatakan objek wisata makin variatif sehingga para pemudik memiliki banyak alternatif.

"Variasi objek wisata membuat konsentrasi orang tidak hanya di satu titik, tetapi terpencar sehingga kemacetan terurai dengan sendirinya," ucapnya di Bandung, Kamis (11/5/2023).

BACA JUGA:  Wisatawan Membeludak Saat Libur Lebaran, Okupansi Hotel Melonjak di Kota Bandung

Menurut pria yang akrab disapa Kang Emil ini, pariwisata Jabar pada mudik Lebaran tahun ini tidak banyak diwarnai berita viral yang negatif.

Dia menilai hal itu menjadi tana revitalisasi pariwisata di Jabar berhasil.

BACA JUGA:  Libur Lebaran 2023, Kota Bandung Kedatangan 44.915 Wisatawan

"Memonitor pariwisata juga sangat ramai, tetapi terkendali. Tidak banyak viral-viral negatif," katanya.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya