Ini Susunan Acara Pelantikan Presiden dan Wapres RI 2019

Ini Susunan Acara Pelantikan Presiden dan Wapres RI 2019 - GenPI.co
Pelantikan Presiden dan Wapres RI 2019 dijadwalkan mulai pukul 14:30 WIB di hari Minggu (20/10). (Foto: indonesiakita.co)

GenPI.co - Pelantikan Joko Widodo-Ma'ruf Amin sebagai presiden dan wakil presiden periode 2019-2024 digelar di Gedung DPR/MPR, Jakarta pada Minggu (20/10). Upacara pelantikan rencananya akan digelar pada pukul 14.30 WIB.

Anggota MPR dan tamu-tamu undangan dijadwalkan  memasuki kompleks parlemen, Senayan, Jakarta pada pukul 13.00 WIB. Diikuti oleh kehadiran para mantan presiden RI, serta kedatangan Presiden dan Wakil Presiden RI terpilih Joko Widodo dan Ma’ruf Amin.

Pembukaan acara tersebut diisi dengan menyanyikan lagu kebangsaan Indonesia Raya dan diikuti oleh rangkaian upacara pelantikan Presiden dan Wakil Presiden RI 2019.

Berikut jadwal agenda pelantikan presiden dan wakil presiden RI periode 2019-2024:

BACA JUGA: 5 Fakta soal Pelantikan Presiden dan Wakil Presiden RI 2019

  • 14.30 WIB : Lagu Kebangsaan Indonesia Raya 
  • 14.33 WIB : Mengheningkan Cipta dipimpin Ketua MPR
  • 14.36 WIB : Pembukaan Sidang Paripurna MPR oleh Ketua MPR dan pembacaan Keputusan KPU oleh Pimpinan MPR
  • 14.56 WIB : Pengucapan Sumpah Presiden
  • 14.58 WIB : Pengucapan Sumpah Wakil Presiden
  • 15.00 WIB : Penandatanganan Berita Acara Pelantikan
  • 15.05 WIB Penyerahan Berita Acara Pelantikan oleh Pimpinan MPR (Menuju  tempat duduk : pertukaran tempat duduk Wakil Presiden)
  • 15.07 WIB : Pimpinan MPR melanjutkan memimpin Sidang Paripurna MPR

BACA JUGA: Meski Tada CFD di Hari Pelantikan, Pengunjung Tetap Datang

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya