Heboh! Muncul Lubang Misterius di Blitar, Telan Air Sungai hingga Surut

Heboh! Muncul Lubang Misterius di Blitar, Telan Air Sungai hingga Surut - GenPI.co
Lubang besar sesaat setelah hujan deras terjadi di daerah Kecamatan Kademangan, Kabupaten Blitar, Jawa Timur. (Foto: ANTARA/HO-dokumen warga Desa Dawuhan)

GenPI.co - Sebuah lubang besar ditemukan di tepi sungai di Desa Dawuhan, Kecamatan Kademangan, Kabupaten Blitar, Jawa Timur.

Temuan lubang besar ini membikin heboh warga setempat karena saat hujan deras, air sungai surut dan masuk ke sini.

Kepala BPBD Kabupaten Blitar Ivong Berttyanto meminta PVMBG untuk melakukan penelitian terkait temuan lubang besar tersebut.

BACA JUGA:  Pengguna Jalan Keluhkan Lubang di Tol Jakarta-Cikampek, Jasa Marga Turun Tangan

Hal ini berawal dari laporan warga yang merasa aneh dengan keberadaan lubang tersebut.

"Kami sudah kirim surat ke PVMBG Bandung, lembaga yang berkompeten untuk menangani masalah teknis tersebut, mengkaji. Kami minta dilakukan survei yang akan dijadikan sebagai dasar penanganan lebih lanjut," kata dia, dikutip Kamis (7/11).

BACA JUGA:  Bantu Kelompok Tani Perkuat Pangan, OMG Beri 1.200 Lubang Tanam Sayur Hidroponik

Ivong menjelaskan dari hasil pengecekan, lubang ini diketahui memiliki diameter 1,5 meter dan kedalaman di atas 10 meter.

Dia mengaku tidak ada yang tahu sudah berapa lama lubang itu ada.

BACA JUGA:  Kejati Jawa Timur Bakal Ajukan PK Soal Hukuman Ronald Tannur

Menurut dia, saat musim kemarau sungai yang berada di dekat lubang kondisinya kering.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya