
GenPI.co - L'Oreal mengaku terus mengembangkan riset dan inovasi demi memanjakan konsumen di Indonesia.
“Tujuan utamanya ialah memahami konsumen Indonesia, memahami warna kulit dan jenis rambut. Supaya kami bisa mengembangkan produk bersama tim riset dan inovasi (R&I) global," ucap Presiden Direktur L’Oreal Indonesia Junaid Murtaza dikutip dari Antara, Jumat (7/2).
Di mata Junaid Murtaza, Indonesia merupakan negara yang sangat penting karena memiliki pasar yang besar.
BACA JUGA: L'Oreal Paris Komitmen Suarakan Pemberdayaan Perempuan di Festival Film Cannes 2024
“Indonesia itu pasar yang sangat besar, memiliki banyak potensi,” beber Murtaza.
Oleh sebab itu, dirinya bekerja sama dengan R&I L'Oreal global untuk memanjakan segala kebutuhan warga Indonesia.
BACA JUGA: L'Oreal Indonesia Umumkan Penggunaan 100 Persen Energi Terbarukan di Jababeka
Secara grup, L'Oreal memiliki lebih dari 4.000 peneliti di seluruh dunia yang telah berperan di tiap-tiap negara yang berbeda, termasuk di Indonesia.
Hal tersebut mereka lalukan sebagai bentuk dedikasi mengembangkan produk yang sesuai dengan permintaan konsumen secara spesifik.
BACA JUGA: Alis Sering Luntur? Pakai L'Oreal Paris Eyebrow Gel
Murtaza berharap, keberadaan L'Oreal di Indonesia dapat terus berkembang hingga masa mendatang lewat sejumlah pengembangan dan penyesuaian produk terhadap konsumen.
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News