Buruan Daftar! Mudik Gratis Natal-Tahun Baru Sudah Dibuka

Buruan Daftar! Mudik Gratis Natal-Tahun Baru Sudah Dibuka - GenPI.co
Ilustrasi Terminal Bungurasih, Sidoarjo, Jawa Timur.Antara Jatim/Umarul Faruq/uma/17

GenPI.co - Warga yang ingin mudik gratis Natal-Tahun Baru bisa tersenyum sumringah.  Kementerian Perhubungan bekerja sama dengan PT Jasa Marga membuka pendaftaran mudik gratis Natal dan Tahun Baru, 18 November-18 Desember 2019. 

“Kami telah mempersiapkan 55 bus untuk mudik gratis bagi warga di Jabodetabek. Targetnya menjaring 2.475 peserta," kata Direktur Jenderal Perhubungan Darat Kemenhub Budi Setiyadi dalam keterangannya di Jakarta, Kamis (21/11).

BACA JUGA: Lebaran Pulang Kampung, Ini Arti Mudik yang Sebenarnya

Periode pendaftarannya satu bulan penuh. Registrasinya sejak 18 November hingga 18 Desember 2019. Masyarakat yang berminat bisa segera mendaftar melalui laman www.mudikgratis.dephub.go.id. Selain itu, masyarakat juga bisa datang ke Kementerian Perhubungan untuk mendaftar langsung.

BACA JUGA: Selain Indonesia, 5 Negara ini Juga Punya Tradisi Mudik Loh!

Setelah mendaftar secara daring, masyarakat diwajibkan verifikasi pendaftaran di Lobby Gedung Cipta Kantor Pusat Kementerian Perhubungan Jakarta.

Pelepasan mudik ini rencananya akan dilakukan,, Sabtu 21 Desember di Terminal Pulogebang.

Tahun ini, mudik gratis akan diberangkatkan menuju delapan kota tujuan yakni Jakarta-Solo, Jakarta-Yogyakarta, Jakarta-Semarang, Jakarta-Purwokerto, Bali-Surabaya, Jakarta-Boyolali, Bali-Yogyakarta, dan Jakarta- Malang. (ant)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya