Sukses Sales Mission di Negeri Matador

Sukses Sales Mission di Negeri Matador - GenPI.co
Wonderful Indonesia, brand pariwisata Indonesia.

Tak sia-sia Kementerian Pariwisata Indonesia menggelar sales mission ke Negeri Matador, Spanyol. Pasalnya program jualan paket wisata itu menuai sukses besar. Potensi devisa yang bisa dihasilkan berada angka Rp10,65 Miliar.

Digelar di Hotel InterContinental, Madrid, Spanyol, Senin (15/10) malam, ada 119 pax yang berhasil dijual oleh empat industri wisata yang diboyong.

“Agenda sales mission di Spanyol ini sangat positif. Nilai potensi devisanya optimal. Hal ini tidak lepas dari antusiasme yang ditunjukan publik Spanyol. Apalagi, destinasi Indonesia memang sangat familiar di Spanyol,” ungkap Deputi Bidang Pengembangan Pemasaran II Nia Niscaya, Senin (15/10).

Agenda itu juga dikuatkan penampilan budaya Indonesia.  Ada aksi hiburan Tarian Cenderawasih dan Lancang Kuning untuk memikat para pembeli. Ada juga program jamuan makan dan coctail. Pengunjung juga semakin dibuat manja dengan program undian giveaway.

“Publik Spanyol banyak menggali berbagai informasi melalui sellers. Paket-paket pariwisata ini memang konsepnya dibuat semenarik mungkin. Jadi, para wisatawan ini memiliki space lebih luas mengeksplore keindahan nusantara,” Nia menerangkan.

Mengacu data UNWTO, kunjungan wisatawan Spanyol pada 2016 sebesar 65.000 orang. Jumlah ini naik 4% dari tahun 2015.  Dari rentang Januari hingga Juni 2018, jumlah wisatawan Spanyol mencapai 6.227 orang.

Angka ini juga naik 1,8% dari periode sama di tahun sebelumnya. Dan tahun 2018 ini, Wonderful Indonesia menargetkan jumlah kunjungan wisatawan Spanyol 102.007 orang.

Menteri Pariwisata Arief Yahya menegaskan, hasil transaksi dari sales mission Oktober ini hanya awal saja. Setelah ini, jumlah kunjungan wisatawan Spanyol akan terus tumbuh.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya