Program Indonesia Tourism Table Top (ITTT) Sales Mission Makassar for Tawau Market.

Kiat Destinasi Wisata Negeri Para Daeng Tarik Turis Sabah

Kiat Destinasi Wisata Negeri Para Daeng Tarik Turis Sabah - GenPI.co
Trans Studio Makassar. (Foto: deviantart/judyoplasma)

Beragam formulasi destinasi disiapkan oleh industri pariwisata Sulawesi Selatan (Sulsel). Negeri Para Daeng ini pun siap menyambut invasi wisatawan Malaysia khususnya dari Sabah. Mereka bahkan sudah menyiapkan aneka value yang menggiurkan industri pariwisata melalui Program Indonesia Tourism Table Top (ITTT) Sales Mission Makassar for Tawau Market.

Program yang dihelat pada  Selasa (6/11) itu disambut positif. Seller lokal mencapai kesepakatan bisnis dengan buyers dari Tawau, Sabah, Malaysia. Sejalan progress positif di atas meja, formulasi terbaik juga disiapkan pengelola destinasi.

“Kami siap menyambut kehadiran wisatawan dari Tawau, Sabah. Trans Studio Makassar ini destinasi terbaik. Ada banyak wahana yang ditawarkan. Semua lapisan usia juga bisa bermain di sini. Yang jelas, kami siap bersinergi dengan para TA/TO,” ungkap Head of Marcom Trans Studio Theme Park Makassar Gemi Nastiti, Rabu (7/11).

Gemi mengklaim, beragam formulasi terbaik sudah disiapkan Trans Studio Theme Park Makassar. Kebijakan special rate akan diberikan kepada TA/TO yang mengantarkan wisatawan. Besaran prosentase potongan diskonnya pun terbuka dinegosiasikan. Tinggal memasukan Trans Studio Theme Park Makassar ini ke dalam paket wisata yang ditawarkan kepada wisatawan Tawau.

“Trans Studio Makassar ini potensial bagi wisatawan Tawau. Mereka akan mendapatkan experience luar biasa di sini. Untuk itu, kami siap bekerjasama dengan para TA/TO. Potongan harga pasti akan diberikan dengan prosentase tergantung kesepakatan. Alangkah baiknya Trans Studio ini dimasukan dalam paket wisata. Harga tersebut nantinya sudah include dengan tiket masuk di Trans Studio Makassar,” katanya.

Mendukung pengembangan pariwisata Sulsel, beragam kemudahan pun telah diberikan. Trans Studio Theme Park Makassar saat ini memberikan diskon 20% kepada Traveloka. Memberikan kenyamanan, gate khusus diberikan sehingga pelanggan Traveloka tidak perlu mengantri. Kemudahan juga diberikan bagi pengguna Telkomsel. Tiket masuk bisa diambilkan dari kebijakan potong koin.

Serupa Trans Studio Theme Park Makassar, regulasi sama juga diberlakukan destinasi Bugis Water Park. Mendapat kujungan TA/TO dan media Tawau, Selasa (7/11), manajemen Bugis Water Park akan memberi diskon 50%. Potongan harga tiket masuk bisa dinikmati industri pariwisata. Marketing Communication Bugis Waterpark Yunita Nursetia mengatakan, diskon besar sudah disiapkan.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya