Pangkogabwilhan: Kapal China Sudah Kabur Tinggalkan Natuna

Pangkogabwilhan: Kapal China Sudah Kabur Tinggalkan Natuna - GenPI.co
Pangkogabwilhan I Laksdya TNI Yudo Margono. Foto: Antara

GenPI.co - Kapal China akhirnya sudah meninggalkan wilayah ZEE Indonesia di Kabupaten Natuna, Kepulauan Riau. Hal itu dikatakan Panglima Komando Gabungan Wilayah Pertahanan (Pangkogabwilhan) I Laksdya TNI Yudo Margono.

"Dari hasil patroli udara maritim dan dari komandan KRI yang telah menghalau kapal China yang ada di wilayah Indonesia. Posisi hari ini sudah di luar ZEE, di luar Natuna," kata Yudo di Natuna, Kepri, Minggu (12/1).

BACA JUGA: DPR Dukung Pembangunan Pangkalan Militer di Natuna

Ia menyatakan perlu melakukan penegasan untuk meluruskan berita simpang siur yang beredar di masyarakat.

Berdasarkan pemantauan dari layar Puskodal, menunjukkan kapal-kapal China telah ke luar dari ZEE Indonesia. Informasi itu ditindaklanjuti awak pesawat Boeing 737 yang diminta cek langsung dan hasilnya, kapal asing itu sudah berada di luar 200 mill, batas terluar ZEE.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya