Di Singapura, Jokowi Hanya Makan Tempe

Di Singapura, Jokowi Hanya Makan Tempe - GenPI.co
Jokowi sedang menikmati menu khas Indonesia saat kunjungannya ke Singapura. (Foto: Twitter/@Jokowi)

Presiden Joko Widodo memang Indonesia banget. Alih-alih mencoba menu baru, saat berkunjung ke Negeri Singa, Selasa (13/11), orang nomor satu di Republik Indonesia ini tetap memilih masakan Indonesia. Jokowi dan rombongan mengisi perut di Restoran Bebek dan Ayam Goreng Pak Ndut di Lucky Plaza Orchad Road, Singapura.

"Jauh-jauh ke Singapura, makannya tetap di restoran Indonesia. Hari ini, saya  makan siang di restoran Bebek Goreng Pak Ndut di Lucky Plaza, Orchard Road." begitu tweet dari akun twitter @Jokowi.

Pemilik restoran itu adalah kepunyaan Encik Joni Anson. Restoran yang buka di wilayah strategis di Singapura itu adalah salah satu cabang yang berdiri sejak 2015 lalu.

Bebek dan Ayam Goreng Pak Ndut menjual beragam makanan khas Indonesia Ada kurang lebih 20 hidangan khas Jawa Tengah, Solo. Ada gado gado, ayam kremes, sayur asem, soto iga, cah kangkung, bakso dan juga olahan bebek sebagai menu andalannya. 

Khusus menu Bebek, restoran ini mengolah daging sedemikian rupa sehingga lembut dan bumbunya meresap hingga ke dalam. Itu karena bebek terlebih dahulu diperam dengan rempah khas selama 24 jam agar lebih lembut dan tidak berbau. Hidangan yang selalu ramai dicari disini adalah bebek goreng Original dan sup itik solo bebek.

Menariknya, saat berkunjung ke restoran itu, Jokowi memesan menu yang sederhana. Presiden hanya makan ayam goreng, tempe, tahu, lengkap dengan sambalnya.

Kedatangan Jokowi ke restoran Bebek Pak Ndut juga diposting di akun Instagram resmi restoran itu. “Terimakasih banyak Bapak Jokowi telah berkunjung ke resto Bebek dan Ayam Goreng Pak Ndut Kartasura cabang Singapore" begitu tulis @pakndutofficial pada kolom caption sebuah foto yang diunggahnya. 

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya