Menikmati Suasana Labuan Bajo di Sisi Jalan Tahmrin

Menikmati Suasana Labuan Bajo di Sisi Jalan Tahmrin - GenPI.co
Suasana acara #AdaLabuanBajoKomodoDiCFDJakarta di Park and Ride Thamrin 10, Menteng, Jakarta, Minggu (25/11).

Hari Minggu (25/11) ini, masyarakat Jakarta bisa menikmati suasana Labuan Bajo serta keberagaman budaya Nusa Tenggara Timur. Semua pesona itu tersuguhkan di Car Free Day Jakarta.  Mengusung tema #AdaLabuanBajoKomodoDiCFDJakarta,  kemeriahan digelar pada hari Minggu 25 November 2018 pukul 06.00-11.00 WIB di Park and Ride Thamrin 10, Menteng, Jakarta, atau samping Hotel Sari Pan Pacific.

#AdaLabuanBajoKomodoDiCFDJakarta ini dianggap sebagai venue terbaik menikmati CFD Jakarta. Sebab, beragam atraksi seni budaya NTT  ditampilkan. Ada Tari Caci, Rangkuk Alu,  Ja’i dan atraksi Nenggo Mbata. Selain itu ada juga tari zumba yang mengajak peserta lebih bugar.

Di samping sajian kesenian tari, acara #AdaLabuanBajoKomodoDiCFDJakarta juga juga menyajikan segala hal yang menyangkut Labuan Bajo. Di sini banyak disediakan spot spot instagramable, yang menjadi ciri khas destinasi digital GenPI.

Wawasan para pengunjung juga bertambah oleh kehadiran sejumlah influencer. Ada aktor Denny Sumargo dan Shana Fatina yang ditemani oleh beberapa komunitas.

Melebarkan sayap inspirasinya, #AdaLabuanBajoKomodoDiCFDJakarta melibatkan 14 komunitas. Di antaranya adalah letsgo.motret, bpijabodetabek, tektok_team, kelas pagi jakarta, juga ayodolan. Ada juga komunitas lainnya seperti, letsgotrip.indo, komunitas NTT, indosweatcamp, juga komunitas sepeda onthel. Sebagai endorser ada traveller kaskus, event jakarta, dan infia travel.

Selain kemeriahan dari para influencer, venue Labuan Baju di CFD Jakarta juga diramaikan oleh doorprize dan quiz. Ada banyak hadiah yang ditawarkan mulai sepeda, smart watch, hingga voucher belanja. Kalau kamu tertarik untuk m,endapatkan hadiahnya, kamu bisa  follow dahulu IG-nya di @wonderfulindonesiacfd.

Salah satu pengunjung asal Kemayoran, Annisa, mengaku  sengaja datang ke CFD sejak jam 06.00 pagi untuk mengunjungi venue Labuan Bajo. Itu karena dirinya hingga kini sangat ingin berkunjung ke Labuan Bajo, namun belum sempat. Ia pun datang ke acara ini untuk mengetahui lebih banyak informasi soal destinasi wisata impiannya tersebut.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya