Penelitian Ilmiah Profesor UGM, Wabah Corona Berakhir...

Penelitian Ilmiah Profesor UGM, Wabah Corona Berakhir... - GenPI.co
Petugas medis sedang merawat pasien positif corona. Foto: Antara

"Penambahan lebih kurang 740 sampai 800 pasien per 4 hari dan diperkirakan akan terus menurun setelahnya," kata dosen FMIPA UGM ini.

Dia menjelaskan, sejak pertengahan Mei 2020, penambahan total penderita sudah relatif kecil.

Mengacu pada hasil ini, Dedi menyarankan untuk tidak melakukan ritual mudik lebaran dan kegiatan salat Tarawih berjemaah di masjid selama Ramadan.

BACA JUGA: Puluhan Dukun Dikerahkan Usir Virus Corona

Intervensi ketat oleh pemerintah melalui parsial lockdown dan penjarakan fisik, kata dia, juga harus diperketat sampai pandemi benar-benar berakhir di awal Juni 2020.

Model ini juga masih membatasi efek-efek eksternal lainnya, seperti suhu udara, jumlah populasi, dan kepadatan penduduk.

Dedi mengklaim berdasar model PPDM, rata-rata kesalahan prediksi selama dua pekan terakhir hanyalah sebesar 1,5 persen.

Setelah diujikan, prediksi selama empat hari terakhir sejak Kamis (26/3) model ini ternyata sangat akurat, dengan kesalahan (eror) yang dihasilkan selalu di bawah 1 persen. (ant)
 

Video heboh hari ini:

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya