Hari Buruh 1 Mei: May Day Besok Dirayakan Seperti Ini

Hari Buruh 1 Mei: May Day Besok Dirayakan Seperti Ini - GenPI.co
Hari Buruh Sedunia atau May Day dirayakan setiap tanggal 1 Mei 9foto: Antara)

GenPI.co - Hari Buruh Sedunia atau May Day diperingati setiap 1 Mei dan merupakan libur nasional. Hari Buruh biasanya diwarnai dengan sejumlah aksi para buruh turun ke jalan.

Namun, untuk tahun ini dipastikan suasana perayaan Hari Buruh berbeda dari biasanya, karena berada di tengah pandemi virus corona (covid-19).

BACA JUGA: Kabar Gembira! Wabah Corona Indonesia Diprediksi Berakhir 6 Juni

Berikut sejumlah rencana aksi Hari Buruh yang digelar besok:

1. Konfederasi Serikat Pekerja Indonesia (KSPI)

Memperingati Hari Buruh tanpa turun ke jalan pada 1 Mei 2020, tidak menggelar pawai atau unjuk rasa seperti tahun-tahun sebelumnya.

Presiden KSPI Said Iqbal mengatakan para buruh akan melakukan kegiatan seperti bakti sosial, dan penggalangan dana untuk membantu buruh terdampak wabah virus corona.

"Buruh tidak akan melakukan aksi turun ke jalan pada May Day besok, tetapi kami akan melakukan kegiatan-kegiatan dalam bentuk lain yang menyuarakan isu perjuangan kaum buruh. Selain dalam bentuk kegiatan sosial, kami juga akan melakukan kampanye sosial media yang menyuarakan isu Hari Buruh," kata Said Iqbal, Kamis (30/4/2020).

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya