ITDC Optimis Rute Baru AirAsia Dongkrak Kunjungan Wisman

ITDC Optimis Rute Baru AirAsia Dongkrak Kunjungan Wisman - GenPI.co

PRAYA – Rencana pembukaan rute internasional Perth - Lombok oleh maskapai AirAsia, akhir Februari mendatang, disambut optimis para pelaku wisata di Lombok. Tak terkecuali oleh Indonesia Tourism Development Corporation (ITDC), selaku pengelola kawasan The Mandalika Kuta.

Direktur Konstruksi dan Operasi ITDC, Ngurah Wirawan mengatakan, rute tersebut akan mendongkrak kunjungan wisatawan di Kawasan Ekonomi Khusus (KEK) Mandalika.

“Wisatawan asal Australia yang berwisata di kawasan The Mandalika cukup banyak. Terutama yang ingin surfing,” ujar Ngurah Wirawan, Jumat, (18/1).

Menyambut rute penerbangan ini, Wirawan mengaku pihaknya siap berbenah. Sehingga para wisatawan asal negeri Kanguru akan semakin betah di Lombok.

Dari sisi fasilitas, Wirawan menegaskan semua dalam kondisi aman. Tidak ada fasilitas di kawasan The Mandalika yang rusak terkena dampak gempa. Sehingga kawasan The Mandalika sangat aman untuk dikunjungi.

“Jika memang dibutuhkan, kita siap berkolaborasi dengan pihak maskapai untuk bagaimana bisa memacu wisatawan agar mau datang ke Lombok. Utamanya lagi ke kawasan The Mandalika,” tandasnya.

Sementara itu, PT. Angkasa Pura (AP) I Lombok International Airport (LIA) juga menegaskan sudah tidak ada persoalan terkait rencana pembukaan rute penerbangan baru itu. Semua kebutuhan dan fasilitas penunjang untuk pembukaan rute baru tersebut sudah siap.

Hal itu ditegaskan General Manager (GM) PT. AP I LIA, Nugroho Jati. Bahkan AP I telah menyatakan kesiapannya saat bertemu dengan Gubernur NTB dan perwakilan maskapai AirAsia beberapa waktu lalu.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya