Perayaan Imlek Nasional Bakal Meriah Dihadiri 10 Ribu Orang

Perayaan Imlek Nasional Bakal Meriah Dihadiri 10 Ribu Orang - GenPI.co
Puncak Perayaan Imlek Nasional digelar berbagai acara. (ist)

Puncak perayaan Imlek Nasional akan dgelar di Jiexpo Kemayoran, Jakarta Pusat, Kamis (7/2). Dengan mengungsung tema 'Merajut Kebinnekaan Memperkokoh Persatuan' acara ini akan mewujudkan sebuah gambaran komitmen sebuah Negara Indonesia dan Tionghoa tetap bersatu dalam Bhineka Tunggal Ika yang merupakan simbol persatuan.

"Kepanitiaan Perayaan Imlek Nasional 2019 ini akan melibatkan tokoh serta berbagai macam elemen masyarakat Tionghoa yang membawahi beberapa bidang lainnya, tak hanya itu acara ini akan turut dihadiri oleh 10 ribu masyarakat yang berasal dari berbagai daerah," kata Sudhamek, selaku Ketua panitia Imlek Nasional 2019.

Baca juga: Imlek di Palembang Berjalan Aman dan Lancar

Nantinya, Perayaan Imlek Nasional 2019 akan tampak meriah, karena seluruh konsep dan desain acara akan membawa ke suasana tema persatuan tersebut. Akan ada beberapa penampilan kaloborasi, slah satunya permainan alat musik Guzheng yang mengiringi lagu- lagu kebangsaan Indonesia, dan alat musik Sulawesi Utara mengiringi lagu daerah Indonesia maupun Mandarin.

Tak hanya itu, yang selalu menjadi tradisi akan ada penampilan dari barongsai bersama dengan Reog, dan juga Ondel- ondel khas Jakarta.

"Harapannya, perayaan Imlek Nasional 2019 bisa jadi momentum penting untuk suku Indonesia Tionghoa dalam turut membangun bangsa Indonesia yang besar, makmur, damai dan berkeadilan serta menjunjung tinggi toleransi dengan cara terus merajut kebinekaan dan memperkokoh persatuan Indonesia," tutup Sudhamek.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya