Seragam Satpam Terbaru: Gagah Banget, Mirip dengan Polisi

Seragam Satpam Terbaru: Gagah Banget, Mirip dengan Polisi - GenPI.co
Satpam nantinya akan menggunakan seragam baru ( foto: Antara)

GenPI.co - Seragam satpam terbaru berwarna cokelat mirip dengan baju polisi. 

Kepala Biro Penerangan Masyarakat Polri Brigjen Pol Awi Setiyono mengatakan, seragam satpam baru untuk menjalin kedekatan emosional antara institusi Polri dengan satpam.

BACA JUGATanam Sayur Hidroponik Sumber Rezeki saat di Rumah, Nih Modalnya!

"Kemudian menumbuhkan kebanggaan satpam sebagai pengemban fungsi Kepolisian terbatas," kata Brigjen Awi dikutip dari Antara.

Perubahan seragam satpam, berdasarkan Peraturan Kepala Kepolisian Republik Indonesia (Perkap) Nomor 4 tahun 2020 tentang Pengamanan Swakarsa. 

Perkap tersebut ditandatangani oleh Jenderal Idham Azis pada 5 Agustus 2020. 

Terdapat lima pakaian dinas satpam, masing-masing dibedakan anatara pria dan wanita berkerudung atau tidak.

Lima set pakaian dinas yang digunakan pada saat bertugas di lokasi pengamanan masing-masing antara lain pakaian dinas harian PDH, lapangan khusus PDL khusus. 

BACA JUGAKaneishia Secantik Bidadari, Putri Bungsu Dede Yusuf

Ketiga, pakaian dinas lapangan satu atau PDL 1. Keempat, pakaian sipil harian atau PSH, dan terakhir adalah pakaian sipil lengkap atau PSL.

Melalui konferensi pers di laman YouTube resmi, Divisi Humas Polri mengatakan pemilihan corak warna seragam terbaru satpam memiliki filosofi.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya