HDI Bangkitkan Daya Juang di Masa Sulit Melalui Cerita Inspiratif

HDI Bangkitkan Daya Juang di Masa Sulit Melalui Cerita Inspiratif - GenPI.co
Web Series Keluarga SIP yang diproduksi di tengah karantina total di Asrama Sekolah Selamat Pagi Indonesia (SPI) ini digarap dan diperankan langsung oleh alumni, guru dan siswa-siswi Sekolah SPI. Foto: WWCOMM

GenPI.co - High Desert International (HDI) mendukung produksi web-series berjudul Keluarga SIP (Sehat Itu Penting) yang digarap oleh Sekolah Selamat Pagi Indonesia (SPI) di Batu Malang.

HDI merupakan perusahaan social network marketing penyedia produk-produk kesehatan berbasis hasil perlebahan dan madu.

BACA JUGASatgas Covid-19: Rapid Test Antigen Bisa Digunakan di Indonesia

Tujuan diproduksinya web-series ini adalah untuk menginspirasi masyarakat agar bisa bangkit kembali dari keterpurukan ekonomi tanpa merasa digurui atau diceramahi.

Serial Keluarga SIPtelah tayang sebanyak 7 episode sejak 20 Mei 2020 silam ini dapat disaksikan di kanal youtube Keluarga SIP, rencananya akan terus berlanjut hingga akhir tahun.

CEO dan Chairman HDI Brandon Chiamenegaskan komitmen HDI untuk mendampingi masyarakat Indonesia sepanjang masa krisis dan pemulihan pascapandemi covids-19 ini.

Di tengah krisis seperti ini, masyarakat tidak boleh kehilangan daya juangnya, tidak boleh berhenti berkreasi, berinovasi, dan berprestasi.

"Karena itu semua yang akan membuat kita bertahan dan keluar dengan selamat dari krisis ini," tuturnya.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya