Asperindo: Pasar Tradisional Tidak Didesain Tanggap Covid-19

Asperindo: Pasar Tradisional Tidak Didesain Tanggap Covid-19 - GenPI.co
Y. Ketum Asperindo Joko Setiyanto. (Foto : tangkapan layar)

GenPI.co - Ketua Umum Asperindo Y. Joko Setiyanto memaparkan penyebab pasar tradisional memiliki potensi tinggi sebagai tempat penularan virus corona.

Dalam diskusi virtual bertema Tetap Pakai Masker ke Pasar Tradisional, Jumat (2/10), ia mengungkap bahwa pasar di 
Indonesia tidak memiliki desain untuk menghadapi kondisi pandemi Covid-19. 

BACA JUGA: Awas! Orang dengan Obesitas Lebih Berisiko Terpapar Covid-19

Selain itu, lanjutnya, pengaturan jarak antar pedagang juga dinilai terlalu rapat.  Tidak ada jarak antara satu pedagang dengan yang lainnya.

"Pasar tidak didesain menghadapi pandemi. Bayangkan koridornya hanya ada yang 2 meter, 1 meter, 1,5 meter jaraknya. 

Selain itu, para pedagang saling bersebelahan dan ada pasar yang ventilasinya buruk," ujarnya. 

Kendati demikian, Joko melanjutkan, pihaknya terus melakukan sosialisasi kepada para pedagang agar mengenakan masker selama berkegiatan di pasar.

"Memakai masker ini gaya hidup baru yang harus kita yakini dan perlu contoh dari atas," tuturnya.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya