Terawan: Angka Kesembuhan Covid-19 RI di Atas Rata-rata Dunia

Terawan: Angka Kesembuhan Covid-19 RI di Atas Rata-rata Dunia - GenPI.co
Menteri Kesehatan Terawan Agus Putranto (foto: Sekretariat Presiden)

GenPI.co - Menteri Kesehatan (Menkes) Terawan Agus Putranto mengemukakan angka kesembuhan covid-19 di Indonesia lebih tinggi dari rata-rata dunia. 

Berdasarkan data Kemenkes hingga 16 November 2020, kasus sembuh mencapai 84,2 persen. Sementara itu, rata-rata kasus sembuh global sebesar 69,56 persen.

BACA JUGABerantas Pandemi Covid-19, Siapa yang Berhak Dapat Vaksin?

"Angka kesembuhan di Indonesia 84,02 persen, sedangkan kesembuhan dunia hanya 69,56 persen," kata Terawan dalam rapat bersama Komisi IX DPR, Selasa (17/11/2020).

Terawan mengatakan, berbagai upaya telah dilakukan pemerintah dalam menangani covid-19. Ia juga mengingatkan masyarakat agar tetap mematuhi protokol kesehatan. 

"Berbagai upaya telah ditempuh untuk memerangi penyebaran virus ini, dan terus meningkatkan upaya untuk dapat menghambat bahkan menghentikan penularan," jelasnya. 

BACA JUGATemukan Vaksin Covid-19! Pfizer Trending, Begini Kisah Bisnisnya

Selain itu, Terawan mengatakan bahwa obat-obatan untuk merawat pasien covid-19 telah didistribusikan ke seluruh dinas kesehatan provinsi dan 792 rumah sakit. 

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya